Jelang Nyepi, Umat Hindu Klaten Gelar Upacara Melasti

- Reporter

Jumat, 28 Maret 2025 - 05:40 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Klaten, (kalaharinews.co) – Ribuan umat Hindu di wilayah kabupaten Klaten, jawa Tengah melaksanakan upacara Melasti di Umbul Geneng, Minggu lalu. Upacara Melasti diawali dengan kirab dua gunungan dan belasan jempana yang dibawa dari pura Tirta Buwana Pluneng menuju Umbul Pluneng . Sepanjang perjalanan kirab yang menempuh jarak sekitar 1,5 kilo meter tersebut diiringi dengan tabuhan gamelan ganjur oleh umat. Sesampainya di Umbul Pluneng, seorang Pinandhita yang dituakan memimpin persembahyangan dan doa-doa kepada Tuhan Yang maha Kuasa.

Ketua Parisada Hindu Dharma Indonesia (PHDI) Kabupaten Klaten, Suparman mengatakan upacara Melasti merupakan salah satu rangkaian kegiatan keagamaan Hindu dalam rangka menyambut hari raya Nyepi, yang akan diperingati pada Sabtu, 29 Maret 2025.

Upacara melasti ini bertujuan sebagai upacara pembersihan alam semesta termasuk bumi pertiwi dan seisinya. Pada upacara tersebut, dibersihkan pula sarana prasarana atau peralatan upacara yang akan digunakan dalam acara persembahyangan Nyepi 1947 Saka pada upacara Tawur Agung di komplek Candi Prambanan, Sabtu besok.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Sesuai tema hari Raya Nyepi tahun ini yaitu Manasewa, Mandawasewa mewujudkan Indonesia Emas 2045, yang artinya melayani umat manusia, bagian dari melayani Tuhan yang Maha Kuasa mewujudkan indonesia Emas tahun 2045. Semoga Indonesia bisa maju, Sejahtera, dan jauh dari pengaruh negative, salah satunya korupsi”, jelas Suparman.

Upacara Melasti juga dihadiri Bupati Klaten, Hamenang Wajar Ismoyo. Dalam sambutannya, Hamenang mengatakan Melasti tidak hanya sebagai ritual keagamaan, tetapi juga sebagai momen refleksi untuk selalu menjaga keseimbangan, harmoni, dan kedamaian dalam kehidupan.

Hamenang juga mengatakan upacara keagamaan Hindu, seperti Melasti dan puncaknya Upacara Tawur Agung  yang akan dilaksanakan di Candi Prambanan juga menjadi daya tarik wisatawan yang ingin mengatahui keberagaman Masyarakat Indonesia.

“Ke depan dibutuhkan sinergitas umat Hindu dengan pemerintah, sehingga kegiatan umat Hindu bisa tergaungkan tidak hanya di wilayah klaten saja’, ujarnya. (Wempi Gunarto)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Halalbihalal dan Makna Berbagi Dengan Ketulusan Dalam Halalbihalal
Upacara Tawur Agung Kesanga Jelang Nyepi
Masjid Asy-Syukur: Jejak Sejarah Giriasih
Kapanewon Purwosari Gelar Malam Tirakatan Peringati Hari Jadi Daerah Istimewa Yogyakarta ke-270
Rabu Abu Awali Masa Prapaskah, KAS Ajak Umat Katolik Laksanakan APP
Perayaan Cap Go Meh di Gondomanan Sukses Menyita Perhatian Masyarakat
Wujud Rasa Syukur, Warga Ngestirejo Gelar Nyadran di Pantai Krakal 
Dua Padukuhan di Tepus Adakan Prosesi Nyadran di Pantai Sadranan
Berita ini 5 kali dibaca

Berita Terkait

Rabu, 9 April 2025 - 20:37 WIB

Halalbihalal dan Makna Berbagi Dengan Ketulusan Dalam Halalbihalal

Jumat, 28 Maret 2025 - 15:14 WIB

Upacara Tawur Agung Kesanga Jelang Nyepi

Jumat, 28 Maret 2025 - 05:40 WIB

Jelang Nyepi, Umat Hindu Klaten Gelar Upacara Melasti

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:52 WIB

Masjid Asy-Syukur: Jejak Sejarah Giriasih

Kamis, 13 Maret 2025 - 20:09 WIB

Kapanewon Purwosari Gelar Malam Tirakatan Peringati Hari Jadi Daerah Istimewa Yogyakarta ke-270

Rabu, 5 Maret 2025 - 15:19 WIB

Rabu Abu Awali Masa Prapaskah, KAS Ajak Umat Katolik Laksanakan APP

Kamis, 13 Februari 2025 - 14:38 WIB

Perayaan Cap Go Meh di Gondomanan Sukses Menyita Perhatian Masyarakat

Minggu, 10 November 2024 - 15:54 WIB

Wujud Rasa Syukur, Warga Ngestirejo Gelar Nyadran di Pantai Krakal 

Berita Terbaru

peristiwa

Mayat Laki-laki Ditemukan Mengapung di Pantai Peyuyon

Kamis, 17 Apr 2025 - 18:47 WIB

Daerah

PDAM Tirta Handayani Gelar Workshop Budaya Pelayanan Prima

Selasa, 15 Apr 2025 - 14:06 WIB