Gunungkidul,(
kalaharinews.co)- Yayasan Wahana Mandiri Indonesia (YWMI) Cabang Yogyakarta menyalurkan bantuan paket sembako yang berasal dari donasi umat Muslim di Jerman untuk kaum dhuafa di wilayah Kapanewon Paliyan, Gunungkidul.
Sebanyak puluhan paket sembako berisi beras 15 Kilogram, 2 Liter minyak goreng, 2 kilogram gula pasir, 30 butir telur, 1 pak teh, 1 tepung terigu dan I kilogram kacang hijau, I kaleng ikan sarden, disalurkan secara langsung kepada warga yang membutuhkan. Penyaluran bantuan ini di halama kantor Kapanewon Paliyan pada Rabu (12/3).
Ketua Yayasan Wahana Mandiri Indonesia, Cabang Yogyakarta, Suharti menyampaikan, bahwa ini adalah program YWMI salah satunya menyalurkan bantuan paket sembako dari Umat Muslim di Jerman.
“Ada 29 paket sembako yang dibagikan hari ini dan ditujukan untuk warga kurang mampu dan kaum Dhuafa,ujar Suharti.
Sementara itu Panewu Pilihan, Dasno mengucapkan banyak terimakasih atas program dan kepeduliannya di Kapanewon Paliyan ini.
“Semoga bantuan ini bisa membantu meringankan penerima manfaat dalam menghadapi bulan puasa dan menjelang Idulfitri dan berharap program selanjutnya bisa dilaksanakan kembali,” tandasnya.