Gunungkidul,(kalaharinews.co) – Suasana penuh semangat dan kebersamaan mewarnai peringatan Hari Jadi Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Tepus yang ke 77. Rangkaian acara berlangsung selama 9 hari, mulai 11 April lalu dan puncaknya hari ini, Sabtu (19/4). Acara ini diikuti oleh berbagai elemen masyarakat, tokoh adat serta pemuda setempat.
Lurah Sidoharjo, Evi Nurcahyani menyampaikan harapan besarnya agar momentum hari jadi menjadi titik penguat persatuan dan semangat gotong royong masyarakat Sidoharjo.
“Saya berharap masyarakat bisa terus bersatu jiwa dalam membangun kalurahan ini. Tanpa kebersamaan dan kerja sama dari semua pihak, pembangunan tidak akan berjalan optimal,” ujar Evi.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Peringatan hari jadi diisi berbagai kegiatan seperti kirab gunungan yang diikuti 11 Padukuhan, pentas budaya, serta perlombaan sesorah. Kegiatan tersebut tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga wadah pelestarian budaya dan pemberdayaan ekonomi masyarakat.
“Kemarin juga menggelar aktivasi Identitas Kependudukan Digital (IKD) untuk kader Posyandu, Kader KB dan tenaga pendidik Paud,” imbuhnya.
Dengan mengusung tema “Manunggal Jiwo, Hambangun Karyo, peringatan ini diharapkan mampu menumbuhkan rasa memiliki dan kepedulian masyarakat terhadap kemajuan Kalurahan Sidoharjo.