Gunungkidul,(kalaharinews.co)-Sebuah truk bermuatan kotoran ayam terguling di jalan Paliyan-Blondo, tepatnya di Padukuhan Tahunan, Kalurahan Karangduwet, Kapanewon Paliyan, Senin (12/8) sore. Truk ber NOPOL AB 8016 ZZ yang dikemudikan oleh Wahyu Widodo ini terguling lantaran melewati jalan yang miring.
“Pengemudi kehilangan kendali saat melewati jalan yang miring sehingga truk yang ia kendarai terguling ke sebelah kiri,” ujar Kapolsek Paliyan AKP Ismanto.
Sebelumya truk bermuatan kotoran ayam tersebut melaju dari arah Timur menuju ke arah Barat. Namun sesampainya di lokasi kejadian mobil tersebut hilang kendali dan terguling mengakibatkan arus lalu lintas sempat tersendat lantaran truk tersebut melintang menutupi separuh badan jalan.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut hanya sopir truk mengalami kaki terkilir. Saat ini truk itu sudah dievakuasi dan arus lalu lintas sudah kembali normal,” pungkasnya.