Gunungkidul,(kalaharinews.co) – Seorang wisatawan asal Ambarawa, Semarang, Jawa Tengah, meninggal dunia setelah mengalami insiden saat bermain air di kawasan Pantai Slili, Kalurahan Sidoharjo, Kapanewon Tepus, Minggu (02/06).
Korban yang diidentifikasi wanita berusia Sugiyati 66 dilaporkan pingsan tiba-tiba saat sedang bermain air di pantai tersebut.
Koordinator SAR Satlinmas Wilayah II, Pantai Baron Marjono mengatakan, sebelum kejadian sekira pukul 08:00 WIB, korban bersama rombongan tiba di pantai Slili. Setelah tiba di pantai, kemudian korban bermain air.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
“Saat bermain air korban tiba-tiba terjatuh lalu pingsan,” jelas Marjono.
Petugas SAR yang ada di Pantai Slili yang melihat kejadian tersebut kemudian mengevakuasi korban ke tempat yang lebih aman. Namun karena korban tidak kunjung sadar dan kondisi korban semakin melemah kemudian dibawa ke RSUD Saptosari.
“Setelah sampai di IGD RSUD Saptosari, korban dinyatakan meninggal dunia. Saat ini korban masih di RSUD Saptosari untuk penanganan selanjutnya,” tutupnya.