Iklan Header 3

Sepeda Motor Terjun ke Jurang, Pengendara Tak Sadarkan Diri

- Reporter

Minggu, 13 Oktober 2024 - 11:39 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Gunungkidul,(kalaharinews.co) – Sebuah sepeda motor jenis Yamaha Aerox nomor polisi AB 2577 R mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Pulegundes – Sundak, Kalurahan Sidoarjo, Kapanewon Tepus, Minggu (13/10) pagi. Diduga kecelakaan dikarenakan pengendara sepeda motor dalam kondisi mengantuk hingga terjun ke jurang.

Diketahui sepeda motor tersebut dikendarai oleh Fahmi (28) warga Gatak, Tanjungsari, berboncengan dengan Endri (27) warga Pudak, Tepus.

Kapolsek Tepus, AKP Sholechan menjelaskan, peristiwa naas tersebut bermula saat sepeda motor yang dikendarai Fahmi melaju dari arah Pulegundes menuju arah ke Tanjungsari.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Saat itu pengendara hendak pulang sehabis bekerja, namun sesampainya di lokasi kejadian, korban mengantuk kemudian tidak bisa menguasai kendaraannya dan terperosok hingga terjun ke jurang  sedalam 1 meter,” kata Sholechan.

Meskipun tidak ada korban jiwa, namun pengendara sepeda motor Fahmi sempat tidak sadarkan diri dengan luka lecet pada tangan kiri, jempol tangan kiri robek dan luka cukup serius di kepala belakang. Sedangkan untuk pemboncengnya mengalami luka pada tangan lecet, luka di kepala

“Kedua korban sudah dilarikan ke RSUD Wonosari. Himbauan untuk para pengendara kendaraan bermotor agar berhati-hati, jika mengantuk saat berkendara diharapkan untuk istirahat,” tandasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tukang Bakso Keliling Gantung Diri di Depan Kamar Mandi, Diduga Terlilit Hutang
Korban Tabrak Lari di Jalan Yogya-Wonosari Ialah Warga Mojokerto
Ratusan Tenaga Honorer Gelar Doa Bersama di Halaman Pemkab Gunungkidul
Kakek Pamit Merumput Tak Kunjung Pulang, Ternyata Meninggal di Ladang
Tebing Puluhan Meter Longsor, Jalur Clongop Ditutup Total
Warung Bakso Terbakar, Motor Hangus dan 1 Orang Luka-luka
Mobil Terjun ke Jurang Akibat Pengemudi Tidak Hafal Jalan, Dua Orang Terluka
Dua Motor Terlibat Kecelakaan di Depan Pom Bensin Sambipitu
Berita ini 95 kali dibaca

Berita Terkait

Sabtu, 22 Maret 2025 - 07:14 WIB

Tukang Bakso Keliling Gantung Diri di Depan Kamar Mandi, Diduga Terlilit Hutang

Sabtu, 22 Maret 2025 - 06:21 WIB

Korban Tabrak Lari di Jalan Yogya-Wonosari Ialah Warga Mojokerto

Rabu, 19 Maret 2025 - 03:09 WIB

Ratusan Tenaga Honorer Gelar Doa Bersama di Halaman Pemkab Gunungkidul

Senin, 17 Maret 2025 - 21:50 WIB

Kakek Pamit Merumput Tak Kunjung Pulang, Ternyata Meninggal di Ladang

Senin, 17 Maret 2025 - 21:44 WIB

Tebing Puluhan Meter Longsor, Jalur Clongop Ditutup Total

Sabtu, 8 Maret 2025 - 19:35 WIB

Warung Bakso Terbakar, Motor Hangus dan 1 Orang Luka-luka

Jumat, 7 Maret 2025 - 15:09 WIB

Mobil Terjun ke Jurang Akibat Pengemudi Tidak Hafal Jalan, Dua Orang Terluka

Kamis, 6 Maret 2025 - 19:16 WIB

Dua Motor Terlibat Kecelakaan di Depan Pom Bensin Sambipitu

Berita Terbaru

budaya

Masjid Asy-Syukur: Jejak Sejarah Giriasih

Sabtu, 22 Mar 2025 - 06:52 WIB