Gunungkidul,(kalaharinews.co) – Hari ini, ribuan penumpang diberangkatkan dari Terminal Tipe A Dhaksinarga Gunungkidul, menuju berbagai tujuan di Jabodetabek. Pemandangan yang mengesankan terjadi di terminal ini, kendaraan terpantau ramai lancar dan para penumpang bersiap-siap untuk memulai perjalanan balik mereka.
Kepala Terminal Tipe A Dhaksinarga Gunungkidul, Arif Farmanto mengatakan, tercatat 2.976 penumpang arus balik yang diberangkatkan dari terminal Dhaksinarga hingga pagi ini, Minggu (14/04). Ribuan penumpang ini diberangkatkan dengan menggunakan ratusan Armada Bus tujuan Jabodetabek.
“Untuk armada bus antar kota antar provinsi ada 52 unit, antar kota dalam provinsi sebanyak 44 unit, sedangkan untuk armada bus tambahan sebanyak 21 unit,” terangnya.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Diperkirakan puncak arus balik ini akan terjadi hari ini dan Senin besok. Terminal Dhaksinarga siap dan tetap berupaya memberikan pelayanan yang prima bagi semua pengguna jasa transportasi.
“Kami himbau kepada para penumpang untuk tetap jaga kesehatan dalam perjalanan dan menggunakan bus yang sudah berstiker laik jalan,” tutupnya.